Limbah merupakan sisa setiap kegiatan manusia yang sudah tidak berfungsi lagi. Limbah merupakan bahan polutan terbesar. Limbah dapat berbentuk padat dan cair. Limbah padat serih disebut juga sampah. Berdasrkan jenisnya, limbah dapat dibedakan menjadi tiga kelompok berikut.
1. Limbah organik
Limbah organik merupakan limbah yang bersal dari jaringan tubuh makhluk hidup. Limbah ini dapat diuraikan oleh dekomposer.
2. Limbah anorganik.
Limbah anorganik berasal dari benda mati. Limbah ini sulit diuraikan oleh dekomposer.
3. Limbah B3 (Bahan Beracun Berbahaya)
Limbah B3 adalah limbah yang berbahaya karena mempunyai sifat-sifat antara lain mudah meledak,mudah terbakar, reaktif, beracun, serta bersifat infeksius atau korosif. Limbah B3 ini dihasilkan banyak dari aktivitas industri. Jika limbah B3 dibuang di tempat pembuangan yang tidak dilengkapi dengan penetral racun, limbah itu dapat membahayakan kehidupan.
Semakin kompleks kebutuhan manusia, semakin banyak limbah yang dihasilkan. Hal ini dapat mengakibatkan pencemaran jika limbah tidak ditangani dengan benar.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Penanganan Limbah"
Post a Comment